Ketika ditawari sebuah pekerjaan, ada banyak hal penting yang harus dipertimbangkan selain gaji. Gaji, tentu saja hal yang penting dan menjadi satu faktor penting bagi Anda untuk menerima atau menolak pekerjaan. Namun perlu diingat bahwa ada hal-hal lain yang juga tidak kalah penting seperti fasilitas karyawan hingga hal-hal yang tidak bisa diukur yang membuat pekerjaan jadi lebih menyenangkan.
Sebelum memutuskan untuk menerima atau menolak sebuah tawaran pekerjaan, simak dulu pertimbangan-pertimbangan penting berikut ini. Apa saja?
- Tunjangan Selain Gaji Bulanan
Selain penghasilan pokok, perusahaan biasanya menyediakan tunjangan lain berupa uang makan, uang transport, asuransi hingga bonus ketika karyawannya mencapai target tertentu. Hal ini tentu menjadi faktor penentu yang penting untuk kesejahteraan para pekerjanya. Hal ini adalah faktor penentu bagi Anda untuk menerima sebuah tawaran pekerjaan. Jika menurut Anda tunjangannya tidak memadai dengan gaji yang ditawarkan, Anda tentu saja boleh menolak.
- Adanya Jenjang Karir
Perusahaan yang baik adalah perusahaan yang memberikan kesempatan pada karyawannya untuk berkembang. Salah satunya adalah dengan menyediakan sistem jenjang karir di mana Anda bisa meningkatkan kemampuan, jabatan dan tentu saja penghasilan. Jika perusahaan tidak memberikan opsi jenjang karir, bisa jadi pekerjaan itu bukan yang terbaik untuk Anda ambil.
- Waktu Libur, Cuti dan Jam Kerja
Kasus tentang perusahaan yang menggunakan waktu libur karyawannya untuk bekerja tidak hanya terjadi satu atau dua kali saja. Meskipun dengan iming-iming bayaran tinggi, seorang karyawan berhak memiliki waktu untuk beristirahat di waktu libur termasuk hari-hari cuti. Pastikan Anda menanyakan juga sistem pembayaran lembur pada pihak perusahaan sebelum menerima tawaran untuk menjadi karyawan mereka.
- Adanya Kesempatan untuk Mengembangkan Diri
Perusahaan yang baik tidak hanya peduli pada kemajuan bisnisnya saja, tapi juga kemajuan karyawannya secara individu. Tanyakan terlebih dahulu apakah perusahaan menyediakan kesempatan bagi karyawan untuk melakukan skill upgrade dan pengetahuan. Bisa dengan mengikutsertakan Anda pada workshop dan seminar, hingga memberikan kesempatan melanjutkan studi.
Beberapa perusahaan bahkan ada yang secara proaktif mendukung penuh pegawainya yang ingin melanjutkan pendidikan bahkan membantu pembiayaan. Hal ini dilakukan dengan harapan sang pegawai akan membawa kontribusi lebih pada perusahaan setelah masa studinya selesai.
- Skill Pribadi dan Kebutuhan Perusahaan
Ini merupakan faktor yang sangat vital karena menentukan karir Anda di perusahaan nanti. Sebelum menerima tawaran pekerjaan, ketahui terlebih dahulu skill pribadi Anda dan apakah Anda mampu memenuhi apa yang diminta oleh perusahaan. Dengan mencocokkan keduanya, pekerjaan Anda akan jadi lebih mudah dan karir Anda juga dijamin akan lebih lancar.
Mendapatkan pekerjaan yang didambakan dengan gaji yang memadai tentu merupakan impian semua orang. Dengan memiliki penghasilan yang cukup, Anda juga bisa mengatur keuangan dengan lebih mudah agar investasi emas yang Anda miliki di IndoGold bisa bertambah setiap bulan.
Leave a Reply