Harga Emas jatuh tajam pada sesi sebelumnya sebagian dikarenakan mata uang euro yang melemah tajam dan dolar yang menguat cukup siginifikan di tengah gejolak politik Jerman yang membuat prospek Angela Merkel untuk menjadi kanselir Jerman kurang kuat. Harga Emas turun sebanyak USD 21,20 dan saat ini berada pada kisaran USD 1275.40 per troy ounce.
Jerman
Situasi politik kemungkinan akan sedikit berubah. Pandangan yang mendasar dan sikap negatif terhadap euro dapat membuat perbedaan tingkat suku bunga antara Bank Sentral Eropa yang menggunakan suku bunga acuan tetap pada 0% dengan Federal Reserve yang diperkirakan akan menaikan suku bunga pada bulan depan.
Logam emas memperpanjang penurunannya karena terbawa pelemahan EURUSD setelah Merkel pada hari Senin mengatakan bahwa dia lebih memilih untuk melakukan pemilihan umum baru untuk mencoba membentuk pemerintah minoritas setelah perundingan untuk membentuk koalisi mayoritas gagal pada akhir Minggu.
Risiko
Harga Emas pada sesi sebelumnya telah menemukan dukungan setelah runtuhnya pembicaraan koalisi yang memicu dan mengangkat aset safe haven. Namun kekhawatiran segera berakhir setelah harga saham dan aset lainnya yang dianggap investasi berisiko bergerak kembali ke wilayah positif.
Beberapa analis mengatakan emas akan melakukan konsolidasi pendek setelah rally pada Jumat ke level tertinggi lebih dari satu bulan. Logam emas menguat hampir 1,8% pada minggu lalu, karena perkembangan terakhir dalam penyelidikan campur tangan Rusia dalam pemilihan presiden AS telah menimbulkan kekhawatiran akan menahan reformasi pajak yang berpotensi akan meningkatkan ekonomi dan membuat dolar bergerak lebih rendah.
Teknikal
Pada hari Senin, perdagangan emas dibuka pada kisaran USD 1292.50 per troy ounce. Harga Emas akhirnya kembali bergerak ke bawah menuju harga terendah hariannya pada kisaran USD 1274.55 per troy ounce. Harga emas ditutup pada kisaran USD 1276.55 per troy ounce. Pergerakan harga emas mendapat kerugian harian terhadap dollar sebanyak USD 15.95.
Bias intraday, pergerakan emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada dalam kondisi bullish dan saat ini harga emas sedang berada dalam fase koreksi yang cukup tajam. Harga emas masih terlihat berada di bawah indikator simple moving average 20 dan 50 yang merupakan area resistan bagi pergerakan emas. Indikator relative strength index (RSI 14) berada di level 44 dengan indikasi berada dalam kondisi bullish. Demikian juga, indikator momentum 14 memberikan indikasi berada dalam kondisi bullish.
Secara umum, bias harian harga emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada dalam kondisi bullish dan saat ini jika diperhatikan harga emas sedang terkoreksi tajam. Waspadai, jika harga emas melemah terhadap dollar maka ada potensi support USD 1272.75 per troy ounce akan ditembus dimana ada potensi support USD 1265.30 per troy ounce akan disentuh oleh pergerakan emas. Tetapi sebaliknya, jika harga emas melanjutkan fase rebound maka resistan USD 1281.07 per troy ounce akan ditembus dimana ada potensi resistan USD 1289.40 per troy ounce akan disentuh oleh pergerakan emas selanjutnya.
Team Consultant & Market Research
Disclaimer Risk and Disclaimer
Setiap keputusan investasi haruslah merupakan keputusan individu, sehingga tanggung jawabnya ada pada masing-masing individu yang membuat keputusan investasi tersebut. IndoGold.com tidak bertanggung jawab atas segala keputusan investasi yang dilakukan oleh siapapun, baik itu mendatangkan keuntungan ataupun kerugian, dengan kondisi dan situasi apapun juga, yang diakibatkan secara langsung maupun tidak langsung.
Leave a Reply