Emas belum banyak berubah pada hari Selasa, karena ketidakpastian dalam pembicaraan anggaran AS membuat investor sedikit berhati-hati, mengimbangi sentimen optimis setelah Yunani dan Spanyol membuat beberapa kemajuan dalam menyelesaikan krisis utang mereka.
Partai Republik mengusulkan pemotongan belanja pada Senin, tetapi tidak setuju dengan seruan Presiden Barack Obama untuk menaikkan pajak pada terkaya dalam proposal resmi pertama mereka untuk mencegah “fiscal cliff” yang dapat mendorong ekonomi AS memasuki resesi.
Yunani mengatakan akan menghabiskan € 10 miliar untuk membeli kembali obligasi pada kisaran harga yang melampaui ekspektasi pasar sehingga meningkatkan harapan dapat memotong utang dan membuka bantuan yang tertunda.
Spanyol pada hari Senin membuat permintaan resmi untuk bantuan € 39.5 miliar kepada ESM Eropa untuk merekapitalisasi sektor perbankan yang lumpuh. Pasar uang terus merespon penyataan resmi Madris sehingga menambah kepastian outlook pergerakan ekonomi Eropa.
Demikian juga dengan output manufaktur Cina bertumbuh pada bulan lalu untuk pertama kalinya dalam lebih dari satu tahun tetapi kontraksi mengejutkan pada optimisme aktivitas pabrik AS kembali menekuk kesehatan negara ekonomi terbesar dunia.
Bank sentral Australia pada hari ini kembali menurunkan suku bunga sebanyak seperempat poin menjadi 3,0 persen untuk dan berada di rekor terendah sejak krisis keuangan global, terkait pandangan ekonomi dunia yang tidak pasti dan mata uang yang menguat tinggi ketika ekspor melemah.
Pada pergerakan Senin kemarin, perdagangan emas dibuka pada kisaran USD 1714.25 per troy ounce. Sejak pembukaan market, emas sempat menguat dengan bergerak ke atas menuju resistan pada harga tertinggi hariannya pada kisaran USD 1722.60 per troy ounce. Akhirnya pergerakan emas di tutup pada kisaran USD 1715.70 per troy ounce. Pergerakan emas mengalami keuntungan tipis terhadap dollar sebanyak USD 1.45.
Pergerakan emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada di bawah indikator simple moving average (SMA) 200 yang merupakan area resistan kuat bagi pergerakan emas. Indikator relative strength index (RSI 14) berada di level 37 dengan memberikan indikasi harga berpotensi berada dalam kondisi bullish minor. Sedangkan indikator momentum 14 masih memberikan indikasi akan bergerak bullish minor.
Pergerakan emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada di area support dimana ada kemungkinan harga emas akan bergerak ke atas. Jika harga emas menguat terhadap dollar dengan menembus resistan USD 1717.22 per troy ounce maka ada peluang emas akan bergerak ke atas menuju resistan USD 1724.29 hingga 1730.00 per troy ounce. Sebaliknya jika emas melemah dengan menembus garis tren yang maka ada potensi emas akan bergerak ke bawah menguji support USD 1705.80 per troy ounce.
Fredy Rodo
Senior Consultant & Market Research
Disclaimer
Risk and Disclaimer
Setiap keputusan investasi haruslah merupakan keputusan individu, sehingga tanggung jawabnya ada pada masing-masing individu yang membuat keputusan investasi tersebut. AntamGold.com tidak bertanggung jawab atsas segala keputusan investasi yang dilakukan oleh siapapun, baik itu mendatangkan keuntungan ataupun kerugian, dengan kondisi dan situasi apapun juga, yang diakibatkan secara langsung maupun tidak langsung.
Leave a Reply