Pergerakan Emas kembali berada di bawah tekanan setelah sempat menguji resistan USD 1279,83 per troy ounce yang terjadi pada hari Jumat. Secara umum, emas mempunyai ketahanan yang cukup baik ketika investasi safe haven terus menjadi incaran para investor.
Spekulasi ECB
Spekulasi pelonggaran kebijakan moneter lebih lanjut dari Bank Sentral Eropa, sementara ini telah membalik pergerakan rally emas. Investor akan menunggu kebijakan ECB pada hari Kamis. “Pertanyaan utama sebenarnya adalah: seberapa jauh ECB akan melakukan kebijakan moneter terbaru. Bank Sentral Eropa secara luas diharapkan untuk memberikan paket kebijakan pelonggaran pada pertemuan 10 Maret untuk menghidupkan kembali pertumbuhan ekonomi dan inflasi di Eropa. Pada pertemuan Kamis, ECB berpotensi akan menurunkan bunga deposito dan fasilitas tarif margin, dan meningkatkan cakupan program pembelian obligasi bulanan € 60 miliar.
Federal Reserve
Federal Reserve AS juga akan melakukan pertemuan pada minggu depan dan menjelang pertemuan tersebut, Gubernur Fed Lael Brainard, muncul sebagai pemimpin faksi dovish pada dewan gubernur The Fed dengan berpendapat agar “bersabar” dalam menaikkan suku bunga. Tetapi Wakil Ketua the Fed, Stanley Fischer memperingatkan bahwa inflasi telah menunjukkan tanda-tanda percepatan.
Rebound di pasar saham global telah disertai oleh rally di pergerakan emas. Logam emas merupakan investasi safe haven dan membuat harga emas cenderung naik ketika investor lebih banyak meninggalkan investasi beresiko. Emas telah naik 6,6 persen pada bulan lalu dan diperdagangkan mendekati level tertinggi satu tahun, sementara indeks saham global MSCI terlihat menguat 7,3 persen dan ditutup Senin di level tertinggi dua bulan.
Teknikal
Pada pergerakan hari Senin, perdagangan emas dibuka pada kisaran USD 1259.72 per troy ounce. Harga Emas kembali bergerak ke atas menuju harga tertinggi hariannya pada kisaran USD 1272.97 per troy ounce. Akhirnya harga emas ditutup pada kisaran USD 1266.91 per troy ounce. Pergerakan harga emas kembali mendapatkan keuntungan terhadap dollar sebanyak USD 7.19.
Bias intraday, pergerakan emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada dalam kondisi bullish. Harga emas terlihat berada di atas indikator simple moving average 20 dan 50 yang merupakan area support bagi pergerakan emas. Indikator relative strength index (RSI 14) berada di level 61 dengan memberikan indikasi harga berada dalam kondisi bullish. Sebaliknya, indikator momentum 14 memberikan indikasi bearish minor.
Teknikal
Pada pergerakan hari Selasa, perdagangan emas dibuka pada kisaran USD 1265.27 per troy ounce. Harga Emas bergerak ke bawah menuju harga terendah hariannya pada kisaran USD 1260.13 per troy ounce. Akhirnya harga emas ditutup pada kisaran USD 1260.73 per troy ounce. Pergerakan harga emas kembali mendapatkan kerugian terhadap dollar sebanyak USD 4.54.
Bias intraday, pergerakan emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada dalam kondisi bullish. Harga emas terlihat berada di antara indikator simple moving average 20 dan 50 yang merupakan area support dan resistan bagi pergerakan emas. Indikator relative strength index (RSI 14) berada di level 44 dengan memberikan indikasi harga berada dalam kondisi bearish. Sebaliknya, indikator momentum 14 memberikan indikasi bearish minor.
Secara umum, pergerakan harga emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada dalam kondisi bullish tetapi saat ini harga emas sedang terkoreksi. Jika harga emas kembali menguat maka resistan USD 1279.83 per troy ounce akan di sentuh oleh pergerakan harga. Tetapi waspadai, jika harga emas menembus support USD 1258.85 per troy ounce maka ada kemungkinan emas akan bergerak ke bawah menuju support pada kisaran USD 1235.58 per troy ounce.
Team Consultant & Market Research
Disclaimer
Risk and Disclaimer
Setiap keputusan investasi haruslah merupakan keputusan individu, sehingga tanggung jawabnya ada pada masing-masing individu yang membuat keputusan investasi tersebut. AntamGold.com tidak bertanggung jawab atas segala keputusan investasi yang dilakukan oleh siapapun, baik itu mendatangkan keuntungan ataupun kerugian, dengan kondisi dan situasi apapun juga, yang diakibatkan secara langsung maupun tidak langsung.
Leave a Reply