Emas bergerak stabil di dekat harga terendah. Ada beberapa volatilitas yang tipis seputar laporan pekerjaan AS, namun upticks intraday telah terbukti tidak berkelanjutan sejauh ini. Rebound nonfarm payrolls AS menjadi + 211k yang berada di atas ekspektasi + 188k dan penurunan tingkat pengangguran AS menjadi 4,4% memperkuat kebijakan Fed yang ada.
Macron
Euro terus bergerak rally karena pasar yakin bahwa risiko Frexit tidak ada. Hasil kemenangan pemilihan presiden Perancis menunjukkan bahwa Emmanuel Macron menjadi pemenang. Menguatnya Euro telah mendorong indeks dolar ke level terendah 6-bulan di kisaran 98,59 dan membatasi penurunan logam emas.
Emas Cina
Permintaan konsumen emas di Cina naik 8 persen menjadi 282,4 ton pada kuartal pertama 2017, dibandingkan dengan penurunan 18 persen permintaan global karena laju pembelian bank sentral yang lebih lambat, menurut World Gold Council. Dilaporkan, bank sentral global membeli 76,3 ton pada kuartal ini, turun dari 104,1 ton pada periode yang sama tahun lalu.
Investasi emas batangan dan koin di Cina melonjak 30 persen menjadi 105,9 ton pada kuartal pertama, yang merupakan rekor tertinggi keempat, sementara itu permintaan emas perhiasan turun 2 persen. Investor Cina terus melakukan pembelian emas dalam dua kuartal terakhir karena “kekhawatiran akan pelemahan yuan yang masih tetap ada, prospek pasar properti yang suram, dan pasar saham terlihat mulai lelah.”
Risiko
Seiring risiko resesi yang meningkat, investor mulai kembali menumpuk logam emas sebagai lindung nilai terhadap risiko pertumbuhan dan reaksi dari bank sentral global. Fase koreksi baru-baru ini di emas hanya menempatkan lindung nilai pada penjualan.
Teknikal
Pada hari Junat, perdagangan emas dibuka pada kisaran USD 1228.39 per troy ounce. Harga Emas kembali bergerak ke atas menuju harga tertinggi hariannya pada kisaran USD 1235.58 per troy ounce. Akhirnya harga emas ditutup pada kisaran USD 1228.48 per troy ounce. Pergerakan harga emas mendapat keuntungan terhadap dollar sebanyak USD 0.9.
Bias intraday, pergerakan emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada dalam kondisi bearish dan saat ini harga emas sedang rebound tipis. Harga emas masih terlihat berada di bawah indikator simple moving average 20 dan 50 yang merupakan area resistan bagi pergerakan emas. Indikator relative strength index (RSI 14) berada di level 36 dengan indikasi berada dalam kondisi bullish. Demikian juga, indikator momentum 14 memberikan indikasi dalam kondisi bullish.
Secara umum, bias harian harga emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada dalam kondisi bearish dan saat ini jika diperhatikan harga emas sedang melakukan fase rebound. Waspadai, jika harga emas menguat terhadap dollar maka resistan USD 1240.11 per troy ounce harus ditembus terlebih dahulu dimana ada potensi resistan pada kisaran USD 1259.29 per troy ounce akan di sentuh oleh pergerakan selanjutnya. Tetapi sebaliknya, jika harga emas bergerak ke bawah maka support pada kisaran USD 1220.94 per troy ounce harus ditembus dimana ada potensi support USD 1201.77 per troy ounce akan disentuh oleh pergerakan selanjutnya.
Team Consultant & Market Research
Disclaimer Risk and Disclaimer
Setiap keputusan investasi haruslah merupakan keputusan individu, sehingga tanggung jawabnya ada pada masing-masing individu yang membuat keputusan investasi tersebut. IndoGold.com tidak bertanggung jawab atas segala keputusan investasi yang dilakukan oleh siapapun, baik itu mendatangkan keuntungan ataupun kerugian, dengan kondisi dan situasi apapun juga, yang diakibatkan secara langsung maupun tidak langsung.
Leave a Reply