Emas jatuh ke posisi terendah empat minggu di tengah spekulasi yang berkembang bahwa Fed akan mengumumkan peruncingan pembelian obligasi pada minggu depan. Diperkirakan bahwa pembelian obligasi bulanan akan berkurang sebesar $ 10 Miliar.
Penurunan harga emas selanjutnya didorong oleh penurunan tajam dalam klaim pengangguran awal pekan lalu. Klaim jatuh dari 31k ke 29.2 k ke level terendah. Namun, ini kemungkinan disebabkan oleh upgrade komputer di dua negara bagian yang mengakibatkan kurangnya pelaporan klaim.
Tentu saja ada beberapa anggota FOMC yang tidak percaya, bahwa September adalah waktu yang tepat untuk memulai peruncingan, sehingga keputusan mungkin akan bergantung pada kebijakan dari Bernanke sebagi gubernur bank sentral. Data klaim pengangguran masih meragukan dan kemungkinan tidak bertahan, pasar pekerjaan AS terlihat masih cukup lemah.
Sementara itu, impor dan ekspor untuk Agustus masih berada pada sisi negatif. Pasar pekerjaan masih goyah, dan tidak adanya inflasi ( setidaknya secara resmi) tampaknya menjadi lampu hijau untuk QE masih akan dilanjutkan.
Menteri Luar Negeri AS John Kerry di Jenewa akan melakukan pertemuan dengan para pejabat Rusia terhadap kesepakatan yang disodorkan untuk mengamankan senjata kimia Suriah. Presiden Obama mengatakan ia berharap untuk melihat “hasil yang nyata” tetapi Presiden Suriah Assad tampaknya berusaha untuk meningkatkan keputusan AS untuk mencegah serangan militer.
Berikut ini adalah beberapa petikan berita dari kantor berita Rusia RMI : Assad mengatakan bahwa deal senjata kimia tergantung dari penghentian bantuan kepada pemberontak oposisi yang di dukung AS. Assad mengatakan bahwa complete deal akan terjadi jika AS berhenti mengancam.
Pada pergerakan hari Kamis kemarin, perdagangan emas dibuka pada kisaran USD 1364.20 per troy ounce. Sejak pembukaan market, emas langsung melemah tajam dengan bergerak ke bawah menuju harga terendah hariannya pada kisaran USD 1320.44 per troy ounce. Akhirnya pergerakan emas di tutup pada kisaran USD 1320.73 per troy ounce. Pergerakan emas kembali mendapatkan kerugian tipis terhadap dollar sebanyak USD 43.47.
Pergerakan emas pada grafik 4 jam-an terlihat masih berada dalam kondisi terkoreksi dan saat ini berada di bawah indikator simple moving average 200 dan 20 yang merupakan area resistan bagi pergerakan emas. Indikator relative strength index (RSI 14) berada di level 26 dengan memberikan indikasi harga berada dalam kondisi jenuh jual. Demkian juga, indikator momentum 14 memberikan indikasi akan bergerak bullish minor.
Pergerakan emas pada grafik 4 jam-an terlihat kembali berada dalam tekanan bearish. Jika harga emas masih melanjutkan pergerakabn bearishnya dengan menembus support USD 1320.16 per troy ounce membuka potensi emas akan bergerak ke bawah menuju support berikutnya pada kisaran USD 1289.31 per troy ounce. Sebaliknya waspadai juga jika emas menguat maka resistan USD 1346.93 per troy ounce akan menjadi area rebound bagi pergerakan harga emas.
Fredy Rodo
Senior Consultant & Market Research
Disclaimer
Risk and Disclaimer
Setiap keputusan investasi haruslah merupakan keputusan individu, sehingga tanggung jawabnya ada pada masing-masing individu yang membuat keputusan investasi tersebut. AntamGold.com tidak bertanggung jawab atas segala keputusan investasi yang dilakukan oleh siapapun, baik itu mendatangkan keuntungan ataupun kerugian, dengan kondisi dan situasi apapun juga, yang diakibatkan secara langsung maupun tidak langsung.
Leave a Reply