Emas terus berada di bawah tekanan jual baru pada hari Selasa, jatuh ke level 5-minggu terendah karena pasar melihat Cina akan melakukan libur panjang Tahun Baru Imlek. Pasar emas China akan tutup hingga minggu depan dikarenakan liburan Imlek dan negara-negara Asia lainnya juga ikut merayakan tahun baru Imlek pada hari Kamis.
Tekanan deflasi juga memainkan peran penting dalam pergerakan koreksi emas.Deflasi di Yunani bergerak cepat ke -2,8% y / y pada bulan Januari. Inflasi di Inggris turun ke rekor rendah 0,3% sehingga mendorong BoE untuk memprediksi bahwa akan ada deflasi di Inggris.
Perundingan Yunani Tersendat
Putaran terakhir mengenai perundingan utang antara menteri keuangan zona Eropa dan Yunani kembali tersendat kemarin. Yunani meminta tuntutan lanjutan yang oleh Euro Grup disebut sebagai perjanjian yang, “tidak masuk akal” dan “tidak dapat diterima”.
Para menteri keuangan Eropa telah memberikan kesempatan kepada Yunani sampai Rabu malam untuk merespon perundingan yang tersendat . Perdana Mentri Yunani, Tspiras cepat merespon dengan menyebut tawaran Euro Group adalah “provokatif” dan berjanji untuk tidak mundur dari janji-janji kampanye yang dibuat selama pemilu.
Sementara itu, arus keluar uang dari sistem perbankan Yunani dilaporkan bergerak cepat sehingga mendorong bank-bank di Yunani untuk mendesak bank sentral Yunani agar mencari likuiditas darurat tambahan dari ECB.
Ukraina Kembali Memanas
Di Ukraina, pertempuran kembali mengamuk meskipun kesepakatan gencatan senjata telah ditandatangani di pekan lalu. Kedua belah pihak tampaknya telah mengabaikan batas waktu yang dimulai pada hari Senin untuk memulai mengeluarkan senjata berat dari daerah yang diperebutkan.
Teknikal
Pada pergerakan hari Selasa, perdagangan emas dibuka pada kisaran USD 1230.31 per troy ounce. Harga emas mendapat tekanan kuat dengan bergerak ke bawah menuju harga terendah hariannya pada kisaran USD 1203.66 per troy ounce. Harga emas akhirnya ditutup pada kisaran USD 1209.35 per troy ounce. Pergerakan emas mendapatkan kerugian terhadap dollar sebanyak USD 20.96.
Secara umum, pergerakan emas pada grafik 4 jam-an terlihat masih dalam kondisi bullish terkoreksi. Harga emas masih terlihat berada di antara indikator simple moving average 20 dan 50 yang merupakan area support dan resistan bagi pergerakan emas. Indikator relative strength index (RSI 14) berada di level 28 dengan memberikan indikasi harga berada dalam kondisi jenuh beli. Sebaliknya, indikator momentum 14 memberikan indikasi bahwa harga akan bergerak bullish minor.
Bias intraday, pergerakan harga emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada dalam tekanan bearish dan saat ini harga terlihat sedang terus masuk ke dalam fase koreksi dengan bergerak ke bawah. Jika harga emas menembus support USD 1200.10 per troy ounce maka ada potensi emas akan melakukan pergerakan koreksi lanjutan menuju support USD 1166.93 per troy ounce. Sebaliknya, jika harga emas menguat terhadap dollar maka resistan USD 1220.62 harus terlebih dahulu ditembus dimana ada kemungkinan resistan USD 1237.21 per troy ounce akan di sentuh oleh pergerakan harga selanjutnya.
Team Consultant & Market Research
Disclaimer
Risk and Disclaimer
Setiap keputusan investasi haruslah merupakan keputusan individu, sehingga tanggung jawabnya ada pada masing-masing individu yang membuat keputusan investasi tersebut. AntamGold.com tidak bertanggung jawab atas segala keputusan investasi yang dilakukan oleh siapapun, baik itu mendatangkan keuntungan ataupun kerugian, dengan kondisi dan situasi apapun juga, yang diakibatkan secara langsung maupun tidak langsung.
Leave a Reply