Emas kembali bergerak lebih defensif dengan jatuh ke posisi terendah 3 minggu. Logam emas tertekan oleh penguatan dolar setelah ECB memberikan kebijakan dovish yang akhirnya mendorong euro melemah cukup tajam. ECB mempertahankan suku bunga seperti yang diperkirakan secara luas. Sementara itu, kebijakan QE masih diperpanjang selama 9 bulan dengan pembelian bulanan dibagi dua hingga € 30 Miliar.
ECB
Mario Draghi mempertahankan suku bunga dan membuat bias menjadi dovish dengan menekankan bahwa “tingkat stimulus moneter yang cukup besar masih tetap diperlukan.” Dia juga mengatakan bahwa QE masih tetap “terbuka” dan masih bisa diperpanjang. Ada beberapa spekulasi bahwa pemotongan ukuran pembelian bulanan merupakan reaksi yang diperlukan terhadap tidak adanya pasokan.
Inflasi yang rendah masih tetap menjadi perhatian utama, walaupun penurunan pembelian aset bulanan berikutnya akan dilakukan dengan perpanjangan program.
Trump
Sebuah sumber yang tidak disebutkan namanya, yang dikatakan dekat dengan Presiden mengatakan bahwa pengganti potensial untuk Janet Yellen telah dipersempit menjadi Jerome Powell dan John Taylor.
Presiden Donald Trump telah menyurvei anggota Partai Republik mengenai siapa yang akan menjadi pimpinan the Fed selanjutnya, apakah mereka lebih memilih ahli ekonom Universitas Stanford John Taylor atau presiden the Fed Jerome Powell, dan hasil survei mengatakan lebih banyak senator memilih Taylor.
Kerugian dolar terlihat terbatas, karena mata uang dollar AS secara luas menarik dukungan ketika yield Treasury AS yang menguat. Kemajuan dalam reformasi pajak dan spekulasi siapa yang akan menjadi pimpinan Federal Reserve berikutnya akan menjadi perhatian pasar selanjutnya.
Teknikal
Pada hari Kamis, perdagangan emas dibuka pada kisaran USD 1277.35 per troy ounce. Harga Emas akhirnya kembali bergerak ke bawah menuju harga terendah hariannya pada kisaran USD 1265.50 per troy ounce. Harga emas ditutup pada kisaran USD 1266.78 per troy ounce. Pergerakan harga emas mendapat kerugian harian sebanyak USD 10.57.
Bias intraday, pergerakan emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada dalam kondisi bearish dan saat ini harga emas sedang tertekan cukup tajam. Harga emas masih terlihat berada di bawah indikator simple moving average 20 dan 50 yang merupakan area resistan bagi pergerakan emas. Indikator relative strength index (RSI 14) berada di level 31 dengan indikasi berada dalam kondisi bearish. Demikian juga, indikator momentum 14 memberikan indikasi berada dalam kondisi bearish.
Secara umum, bias harian harga emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada dalam kondisi bearish dan saat ini jika diperhatikan harga emas sedang tertekan. Waspadai, jika harga emas melemah terhadap dollar maka ada potensi support USD 1261.31 per troy ounce harus ditembus dimana ada potensi resistan USD 1249.20 per troy ounce akan disentuh oleh pergerakan emas. Tetapi sebaliknya, jika harga emas melakukan fase rebound maka resistan pada kisaran USD 1270.83 per troy ounce harus ditembus dimana ada potensi resistan USD 1284.20 per troy ounce akan disentuh oleh pergerakan emas selanjutnya.
Team Consultant & Market Research
Disclaimer Risk and Disclaimer
Setiap keputusan investasi haruslah merupakan keputusan individu, sehingga tanggung jawabnya ada pada masing-masing individu yang membuat keputusan investasi tersebut. IndoGold.com tidak bertanggung jawab atas segala keputusan investasi yang dilakukan oleh siapapun, baik itu mendatangkan keuntungan ataupun kerugian, dengan kondisi dan situasi apapun juga, yang diakibatkan secara langsung maupun tidak langsung.
Leave a Reply