Setelah sempat tertekan ke level terendah dalam satu minggu. Saat ini harga emas membukukan kenaikan kecil pada sesi sebelumnya dengan berada di kisaran USD 1283.80 per troy ounce. Secara umum, harga Emas masih berkonsolidasi setelah menguji level resistan di kisaran USD 1300 per troy ounce. Bias yang mendasari pergerakan emas masih tetap positif, mengingat meningkatnya ketegangan geopolitik dan putaran pertama pemilihan presiden Perancis yang akan diadakan pada hari Minggu.
Pilpres Perancis
Dari lima kandidat presiden Perancis yang maju, dua memiliki kecenderungan anti-euro yang cukup kuat dan telah berjanji untuk mengadakan referendum Frexit jika terpilih. Kedua kandidat tersebut adalah Marine Le Pen dan Jean-Luc Melenchon. Pers Eropa mengatakan bahwa pemungutan suara yang diselenggarakan pada hari Minggu akan cukup konsisten dengan Le Pen dan Macron yang berpotensi akan maju ke pemilihan terakhir yang di jadwalkan pada tanggal 5 Mei.
Namun, melihat pemilihan presiden AS pada bulan November, kita semua tahu bahwa pers dan jajak pendapat sering salah memberikan kemungkinan yang dapat terjadi ketika Perancis bosan dengan politik status quo.
Emas Rusia
Dilaporkan, Rusia kembali menambahkan sekitar 800.000 oz (25 mt) emas masuk ke dalam cadangan resmi pada bulan Maret, menurut data yang dikeluarkan oleh bank sentral yang ditunjukkan pada hari Kamis. Angka tersebut naik dari 300.000 oz (9 mt) yang dilaporkan pada bulan Februari, namun masih di bawah 1 juta oz (31 mt) untuk bulan Januari.
Dibutuhkan kepemilikan emas sekitar 1680 mt untuk menjadikan sebagai pemegang cadangan emas terbesar ketujuh di dunia, menurut IMF. Saat ini, negara pemegang cadangan emas terbesar adalah AS, Jerman, IMF, Italia, Perancis dan Cina.
Teknikal
Pada hari Kamis, perdagangan emas dibuka pada kisaran USD 1279.57 per troy ounce. Harga Emas kembali bergerak ke atas menuju harga tertinggi hariannya pada kisaran USD 1283.34 per troy ounce. Akhirnya harga emas ditutup pada kisaran USD 1280.95 per troy ounce. Pergerakan harga emas mendapat keuntungan terhadap dollar sebanyak USD 1.38.
Bias intraday, pergerakan emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada dalam kondisi bullish walaupun saat ini harga emas sedang terkoreksi. Harga emas masih terlihat berada di antara indikator simple moving average 20 dan 50 yang merupakan area support dan resistan bagi pergerakan emas. Indikator relative strength index (RSI 14) berada di level 49 dengan indikasi berada dalam kondisi bearish. Demikian juga, indikator momentum 14 memberikan indikasi dalam kondisi bearish.
Secara umum, bias harian harga emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada dalam kondisi bullish dan saat ini harga emas sedang terkoreksi. Waspadai, jika harga emas menguat terhadap dollar maka resistan USD 1282.22 per troy ounce harus ditembus terlebih dahulu dimana ada potensi USD 1295.40 per troy ounce akan di sentuh oleh pergerakan selanjutnya. Tetapi sebaliknya, jika harga emas bergerak ke bawah maka support pada kisaran USD 1267.40 per troy ounce harus ditembus dimana ada potensi support USD 1252.73 per troy ounce akan disentuh oleh pergerakan selanjutnya.
Team Consultant & Market Research
Disclaimer
Risk and Disclaimer
Setiap keputusan investasi haruslah merupakan keputusan individu, sehingga tanggung jawabnya ada pada masing-masing individu yang membuat keputusan investasi tersebut. IndoGold.com tidak bertanggung jawab atas segala keputusan investasi yang dilakukan oleh siapapun, baik itu mendatangkan keuntungan ataupun kerugian, dengan kondisi dan situasi apapun juga, yang diakibatkan secara langsung maupun tidak langsung.
Leave a Reply