Harga Emas sempat melonjak kembali di atas USD 1200 per troy ounce ke level intraday setelah Presiden Fed Boston Rosengren mengatakan kondisi pengetatan masih “belum terpenuhi”. Rosengren melanjutkan dengan mengingatkan bahwa masih tidak ada banyak bukti dalam pertumbuhan ekonomi pada kuartal kedua.
Sementara itu wakil ketua Fed, Fischer mengatakan, “Kita tidak harus membuat kesalahan dengan percaya bahwa kita akan mengakhiri krisis keuangan.” Dalam pidato yang sama, Fischer menggadang-gadang efektivitas QE lanjutan.
The Fed Rosengren juga menyatakan kekhawatiran tentang kejutan pertumbuhan negatif yang mungkin dari luar negeri mengacu pada kemungkinan default Yunani, meskipun ada sejumlah risiko ekonomi dan geopolitik yang terlihat di seluruh dunia pada saat ini.
Federal Reserve akan terus memantau target inflasi di 2% sebelum meningkatkan Fed Fund Rate untuk pertama kalinya dalam hampir satu dekade.
Yunani Deadline
Harga emas sedikit bergerak lebih tinggi di Asia pada hari Selasa karena investor menunggu kesepakatan yang mungkin terjadi untuk mencegah krisis zona Eropa terkait pembayaran utang Yunani.
Para pemimpin Jerman, Perancis dan kreditur internasional Yunani pada hari Senin mengatakan akan meraih kesepakatan dalam negosiasi utang menjelang batas waktu 5 Juni agar Yunani dapat melakukan pembayaran sebanyak € 305.000.000 kepada Dana Moneter Internasional.
PM Yunani, Tsipras mengatakan bahwa kegagalan untuk mencapai kesepakatan adalah karena desakan dari aktor institusional tertentu dengan mengirimkan proposal absurd dan menampilkan ketidakpedulian total pilihan demokratis baru-baru ini orang-orang Yunani.
Yunani berutang IMF dan akan melakukan pembayaran lain sebanyak € 305.000.000 pada Jumat pekan ini. Pasar akan memantau dengan seksama pembayaran ini.
Teknikal
Pada pergerakan hari Senin, perdagangan emas dibuka pada kisaran USD 1190.64 per troy ounce. Harga emas sempat bergerak ke atas menuju harga tertinggi hariannya pada kisaran USD 1204.20 per troy ounce. Harga Emas akhirnya ditutup pada kisaran USD 1189.04 per troy ounce. Pergerakan emas mendapatkan kerugian tipis terhadap dollar sebanyak USD 1.6.
Secara umum, pergerakan emas pada grafik 4 jam-an terlihat masih berada di harga terendah. Harga emas masih terlihat berada di bawah indikator simple moving average 20 dan 50 yang berfungsi sebagai area resistan bagi pergerakan emas. Indikator relative strength index (RSI 14) berada di level 45 dengan memberikan indikasi harga berada dalam kondisi bearish minor. Demikian juga, indikator momentum 14 memberikan indikasi bahwa harga akan bergerak bearish minor.
Bias intraday, pergerakan harga emas pada grafik 4 jam-an terlihat terus berada di area support. Perhatikan, jika harga emas melanjutkan pergerakan reboundnya maka resistan USD 1201.07 per troy ounce harus ditembus terlebih dahulu dimana ada potensi resistan USD 1217.55 per troy ounce akan menjadi target pergerakan harga selanjutnya. Sebaliknya, jika harga emas masih melemah terhadap dollar maka support USD 1184.58 per troy ounce harus ditembus terlebih dahulu dimana ada kemungkinan support USD 1169.84 per troy ounce akan di sentuh oleh pergerakan emas selanjutnya.
Team Consultant & Market Research
Disclaimer
Risk and Disclaimer
Setiap keputusan investasi haruslah merupakan keputusan individu, sehingga tanggung jawabnya ada pada masing-masing individu yang membuat keputusan investasi tersebut. AntamGold.com tidak bertanggung jawab atas segala keputusan investasi yang dilakukan oleh siapapun, baik itu mendatangkan keuntungan ataupun kerugian, dengan kondisi dan situasi apapun juga, yang diakibatkan secara langsung maupun tidak langsung.
Leave a Reply