Harga emas turun di awal perdagangan Asia pada hari Senin setelah jajak pendapat pemilihan presiden Perancis menunjukkan bahwa Emmanuel Macron dan pemimpin sayap kanan Marine Le Pen memimpin penghitungan suara resmi di putaran pertama.
Dua Kandidat
Indeks berjangka saham AS naik tajam pada hari Minggu karena lega setelah Emmanuel Macron masuk ke dalam putaran pertama pemilihan presiden Prancis sehingga mengurangi prospek kejutan di pasar. Macron akan menghadapi pemimpin sayap kanan Marine Le Pen pada tanggal 7 Mei dan jajak pendapat pada hari Minggu mengatakan akan menjadi pemenang sebagai presiden Perancis.
Pasar yang terus mencari perlindungan terhadap ayunan liar di saham, obligasi dan euro yang telah bergerak melonjak menjelang pemungutan suara dan membuat investor cemas bahwa hasil pemilihan yang tidak terduga dapat meningkatkan momen kejutan.
Pasar akan mengawasi ECB dan mata uang euro karena sedang menunggu kebijakan Presiden ECB Mario Draghi yang akan melakukan pelonggaran moneter tetapi ada kemungkinan akan menunggu hasil akhir pilpres dalam dua minggu berikutnya.
Putaran Kedua
Kemenangan Le Pen akan menekan Eropa, namun secara luas diperkirakan Macron yang akan menjadi presiden Prancis berikutnya. Macron berpotensi akan mengalahkan Le Pen dengan hasil 62% -38% pada pemungutan suara putaran kedua menurut jajak pendapat Ipsos terbaru.
Pasar berharap Macron akan memenangkan putaran kedua dan menjadi presiden Perancis berikutnya, dengan alasan kandidat yang paling dekat dengan spektrum politik, mengingat Platform Macron yang pro-Eropa dan membuat prospek untuk Eropa akan menguat.
Dalam pandangan jangka panjang, harga emas telah bergerak rally pada awal tahun ini dan analis mencatat bahwa pada saat ini pergerakan emas didorong oleh meningkatnya permintaan di kawasan Eropa karena investor mencari aset safe haven ketika ada kenaikan popularitas Marine Le Pen.
Teknikal
Pada hari Jumat, perdagangan emas dibuka pada kisaran USD 1281.70 per troy ounce. Harga Emas kembali bergerak ke atas menuju harga tertinggi hariannya pada kisaran USD 1288.20 per troy ounce. Akhirnya harga emas ditutup pada kisaran USD 1284.50 per troy ounce. Pergerakan harga emas mendapat keuntungan terhadap dollar sebanyak USD 2.82.
Bias intraday, pergerakan emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada dalam kondisi bullish walaupun saat ini harga emas sedang terkoreksi karena fase gap down. Harga emas masih terlihat berada di bawah indikator simple moving average 20 dan 50 yang merupakan area resistan bagi pergerakan emas. Indikator relative strength index (RSI 14) berada di level 38 dengan indikasi berada dalam kondisi bearish. Demikian juga, indikator momentum 14 memberikan indikasi dalam kondisi bearish.
Secara umum, bias harian harga emas pada grafik 4 jam-an terlihat berada dalam kondisi bullish dan saat ini harga emas sedang terkoreksi. Waspadai, jika harga emas menguat terhadap dollar maka resistan USD 1282.22 per troy ounce harus ditembus terlebih dahulu dimana ada potensi USD 1295.40 per troy ounce akan di sentuh oleh pergerakan selanjutnya. Tetapi sebaliknya, jika harga emas bergerak ke bawah maka support pada kisaran USD 1267.47 per troy ounce harus ditembus dimana ada potensi support USD 1252.73 per troy ounce akan disentuh oleh pergerakan selanjutnya.
Team Consultant & Market Research
Disclaimer
Risk and Disclaimer
Setiap keputusan investasi haruslah merupakan keputusan individu, sehingga tanggung jawabnya ada pada masing-masing individu yang membuat keputusan investasi tersebut. IndoGold.com tidak bertanggung jawab atas segala keputusan investasi yang dilakukan oleh siapapun, baik itu mendatangkan keuntungan ataupun kerugian, dengan kondisi dan situasi apapun juga, yang diakibatkan secara langsung maupun tidak langsung.
Leave a Reply