Harga Emas kembali memberikan keuntungan namun tetap berada di kisaran USD 1300 per troy ounce, didukung oleh ketegangan geopolitik dan pergerakan saham di bursa Wall Street yang melemah. Kekhawatiran yang berlangsung terkait kesehatan ekonomi Eropa dan AS juga membantu dan mendukung harga emas.
Donetsk – Ukraina
Pertempuran baru di Donetsk dilaporkan telah menewaskan empat orang ketika penyidik dari Malaysia ??juga ikut datang ke lokasi kecelakaan pesawat. Presiden Obama mengatakan, “saat ini, beban ada pada Rusia yang bersikeras agar separatis berhenti merusak lokasi kecelakaan.” Secara umum, tekanan internasional terhadap Rusia telah meningkat sejak jatuhnya pesawat MH17.
Bundesbank – Jerman
Bundesbank menyatakan keprihatinan terhadap ekonomi Jerman yang melambat di Q2. “Melemahnya industri dan meningkatnya ketegangan geopolitik kemungkinan akan memainkan peran selanjutnya, “menurut laporan bulanan bank sentral.
Dolar AS
Dolar secara umum terkonsolidasi, dekat level tertinggi empat minggu ketika risiko pertumbuhan ekonomi yang terlihat di Eropa pada saat ini. Volatilitas saham global telah memiliki beberapa kekhawatiran dan membantu greenback. Imbal hasil bagi obligasi AS dengan tenor 10-tahun kembali berada di bawah 2,50%.
Melemahnya imbal hasil obligasi akan membuat emas semakin menguntungkan. Data ekonomi yang terbaru akan menjadi konfirmasi risiko pertumbuhan, ECB dan Fed mungkin harus menjaga pedal gas moneter, yang dapat memberikan dukungan lebih lanjut pada harga emas.
Cadangan Emas Rusia
Berdasarkan update terbaru dari bank sentral Rusia yang mengatakan bahwa Rusia telah menambah cadangan emas fisik sebanyak 500.000 ons emas fisik. Jumlah cadangan emas Rusia sekarang berada di 35.200.000 ons, yang sama dengan 921,35 ton. Rusia adalah salah satu dari 8 negara yang memiliki cadangan emas terbanyak di dunia.
Teknikal
Pada pergerakan hari Senin kemarin, perdagangan emas dibuka pada kisaran USD 1309.99 per troy ounce. Sejak pembukaan market, harga emas sempat melemah tipis dengan bergerak ke bawah menuju harga terendah hariannya pada kisaran USD 1307.24 per troy ounce. Harga emas kembali menguat terhadap dollar dengan bergerak ke atas menuju harga tertinggi harainnya pada kisaran USD 1318.22 per troy ounce dan akhirnya pergerakan emas di tutup pada kisaran USD 1312.08 per troy ounce. Pergerakan emas kembali mendapatkan keuntungan terhadap dollar sebanyak USD 2.09.
Secara umum, pergerakan emas pada grafik 4 jam-an terlihat kembali dalam dalam kondisi bullish. Harga emas terlihat masih berada di antara indikator simple moving average 20 dan 50 yang merupakan area support dan resistan bagi pergerakan emas. Indikator relative strength index (RSI 14) berada di level 51 dengan memberikan indikasi harga berada dalam kondisi bearish minor. Demikian juga, indikator momentum 14 memberikan indikasi akan bergerak bearish.
Bias intraday, pergerakan harga emas pada grafik 4 jam-an berada dalam kondisi rebound dan saat ini harga mencoba menguji resistan USD 1324.61 per troy ounce. Sebaliknya waspadai jika harga emas melemah terhadap dollar maka support 1301.74 per troy ounce harus terlebih dahulu ditembus dimana ada kecenderungan harga akan bergerak ke bawah menuju support USD 1291.52 per troy ounce.
Fredy Rodo
Senior Consultant & Market Research
Disclaimer
Risk and Disclaimer
Setiap keputusan investasi haruslah merupakan keputusan individu, sehingga tanggung jawabnya ada pada masing-masing individu yang membuat keputusan investasi tersebut. AntamGold.com tidak bertanggung jawab atas segala keputusan investasi yang dilakukan oleh siapapun, baik itu mendatangkan keuntungan ataupun kerugian, dengan kondisi dan situasi apapun juga, yang diakibatkan secara langsung maupun tidak langsung.
Leave a Reply