Investasi adalah persiapan keuangan yang wajib dilakukan oleh semua orang. Tidak peduli apapun profesi Anda, memiliki investasi bisa menjadi cara untuk mendapatkan passive income dalam jangka pendek maupun panjang.
Meski bagi sebagian orang investasi yang populer itu hanya properti, saham atau emas, nyatanya banyak produk investasi lain yang mungkin tidak pernah Anda pikirkan. Beberapa pesohor dunia ini misalnya, memilih produk investasi yang terbilang tidak biasa. Apa saja?
- Investasi Kastil Kuno Nicholas Cage
Sebagai seorang aktor yang sudah memiliki karier panjang, penghasilan Cage tentu tidak perlu diragukan lagi. Namun, ia tetap tidak lupa untuk berinvestasi dan Cage memilih properti sebagai targetnya. Awalnya, dia berinvestasi dalam bentuk properti di kawasan Paradise Island dan Malibu. Setelah mendapatkan keuntungan yang lumayan, Cage kemudian membeli Schloss Neidstein Medieval Castle, sebuah kastil kuno abad pertengahan.
- Investasi Layanan Streaming Musik Milik Jay-Z
Rasa kesal karena berbagai platform streaming musik yang ada menjanjikan royalti yang kurang memuaskan, Jay-Z memutuskan untuk membeli Tidal, sebuah platform musik milik perusahaan asal Norwegia seharga 56 juta dolar. Suami Beyonce tidak hanya berharap platform itu bisa memberikan perjanjian royalti yang lebih baik bagi para musisi, tapi juga bisa memberikan keuntungan secara pribadi untuknya.
- Alat Ketik Milik Mark Twain
Investasi yang dilakukan oleh penulis Amerika Serikat, Mark Twain ini bisa dikatakan sebagai sebuah investasi gagal. Pada awal tahun 1890-an, Twain berinvestasi pada perusahaan yang membuat The Paige Compositor. The Paige Compositor ini merupakan mesin ketik dan cetak otomatis yang beroperasi dengan lengan mekanis. Meski ide ini terdengar ambisius di awal, namun investasi yang dibuat oleh Twain mengakibatkan ia kehilangan sebagian besar royalti bukunya dan uang yang seharusnya jadi bagian warisan istrinya.
- Situs Komedi Will Ferrell
Pada tahun 2007, Will Ferrel mendirikan Funny Or Die bersama rekannya Adam McKay. Funny Or Die sendiri merupakan situs video komedi sekaligus rumah produksi acara televisi. Meski awalnya hanya menampilkan video sang founder, namun pada bulan Juni 2007 mereka mendapatkan pendanaan dari Sequoia Capital. Pada tahun 2008, Funny Or Die mengumumkan kerja sama dengan HBO. Hingga saat ini, perusahaan yang dipimpin oleh Mike Farah itu berhasil menciptakan beragam acara TV mulai dari Billy on The Street, Comedy Central hingga @midnight.
- Saham Priceline oleh William Shatner
Priceline merupakan sebuah situs yang terkenal karena menawarkan penerbangan murah sekaligus booking hotel dan rental mobil. Pada tahun 1990-an, aktor William Shatner tampil sebagai negosiator untuk mempromosikan perusahaan tersebut. Tertarik dengan bisnisnya, sang aktor kemudian membeli sahamnya dan menghasilkan lebih dari 600 juta dolar. Nilai itu bahkan lebih besar dibanding yang didapatkan dari menjadi negosiator untuk promosi bisnis tersebut. Meski sekarang Shatner tidak lagi menjadi bintang Priceline, namun saham yang dia beli tentu masih memberikannya keuntungan sampai sekarang.
Memilih produk investasi memang bisa Anda lakukan sesuai dengan keinginan dan kapabilitas. Namun ingat bahwa setiap jenis investasi itu memiliki risikonya masing-masing. Jika Anda termasuk investor dengan tingkat kemampuan tinggi dalam menghadapi risiko, memilih investasi yang unik seperti para pesohor di atas bisa jadi pilihan. Namun tetap jangan lupakan emas sebagai investasi safe haven Anda karena nilainya akan terus naik dalam beberapa tahun ke depan. Buat tabungan emas Anda sekarang juga hanya di IndoGold.