Mendapatkan kebebasan finansial adalah keinginan setiap orang. Karena dengan begitu, Anda bisa mendapatkan apapun yang Anda inginkan tanpa perlu khawatir tentang masalah keuangan. Mulai dari berlibur, membeli gadget, hingga hal-hal lain yang selama ini Anda impikan bisa dengan mudah terwujud. Namun untuk mencapainya, tentu tidaklah mudah.
Uang memang bukanlah segalanya. Namun tidak bisa dipungkiri bahwa segala hal di dunia membutuhkan uang. Meski memang bukan satu-satunya standar, tapi dengan kondisi finansial yang baik, Anda akan merasakan bahagia. Oleh karena itu, semua orang berlomba-lomba untuk bisa mendapatkan kondisi keuangan yang stabil dan mencukupi.
Terlebih jika Anda sudah mencapai kondisi kebebasan finansial. Dalam tahap ini, Anda tidak akan memiliki beban dan kemungkinan Anda merasa kurang bahagia akan menjadi semakin kecil. Anda juga tak perlu lagi bekerja secara aktif untuk mendapatkan uang. Karena uanglah yang akan bekerja untuk menambah kekayaan Anda.
Sehingga Anda bisa mengaktualisasikan diri Anda pada hal yang Anda sukai. Seperti menekuni hobi, menaruh perhatian penuh terhadap keluarga, mencari kebermaknaan dengan berbuat kebajikan dan lain sebagainya. Hal yang Anda sukai ini bisa sepenuhnya Anda fokusi tanpa perlu khawatir akan mendapat masalah keuangan meski Anda tidak melakukannya untuk uang.
Namun untuk mewujudkan hal tersebut tidak bisa dilakukan dengan cara yang mudah. Anda hanya bisa mencapainya dengan cara cerdas. Karena tanpa cara cerdas, Anda akan kesulitan untuk mendapatkan kesuksesan secara finansial. Berikut ini adalah cara cerdas bagi Anda yang ingin mendapatkan kebebasan finansial.
Pelajari tentang Pasif Income
Hal pertama yang perlu Anda pahami adalah tentang pasif income. Pada dasarnya, ada dua jenis pendapatan yang bisa didapatkan oleh seseorang, yaitu pendapatan yang dicari secara aktif melalui usaha, bekerja atau sebagainya dan pendapatan yang didapat tanpa perlu usaha tersebut. Kebebasan finansial akan Anda dapatkan jika Anda memiliki pasif income.
Ketika uang yang Anda dapatkan tanpa perlu usaha melebihi kebutuhan dan keinginan Anda, saat itulah Anda bisa dikatakan bebas secara finansial. Sehingga waktu dan tenaga Anda bebas untuk digunakan kepada hal lain yang Anda sukai. Oleh karena itu, mendapatkan pasif income sangatlah penting untuk dilakukan.
Untuk bisa mendapatkannya, tentu Anda harus memahaminya terlebih dahulu. Ada banyak sumber atau media yang bisa Anda jadikan sebagai pasif income. Namun Anda perlu memahami dasarnya terlebih dahulu. Dengan memahami dasar dari pasif income, akan membantu Anda untuk mendapatkan kebebasan finansial sedini mungkin.
Pasif income pada dasarnya adalah pendapatan yang Anda dapatkan tanpa perlu usaha berarti. Contoh sederhananya adalah bila Anda memiliki aset, lalu aset tersebut Anda sewakan pada orang lain. Uang sewa yang Anda dapat per bulan itulah yang disebut sebagai pasif income. Anda akan mendapatkan uang tersebut tanpa perlu usaha tertentu.
Investasi sebagai Sumber Kebebasan Finansial
Namun bukan berarti pasif income hanya bisa didapat oleh mereka yang memiliki aset seperti rumah, mobil, dsb. Anda pun bisa saja mendapatkan pasif income jika Anda menginginkannya. Cara untuk mendapatkan pasif income tanpa memiliki aset adalah dengan melakukan investasi. Karena investasi akan memberi Anda keuntungan tanpa perlu usaha aktif.
Ada banyak instrumen investasi yang bisa dijadikan sebagai sumber mewujudkan kebebasan finansial. Contoh pertama adalah saham. Dengan meningkatnya nilai saham dan pembagian dividen yang dilakukan perusahaan, Anda akan mendapatkan uang tanpa perlu berusaha banyak. Sehingga saham bisa dijadikan alat untuk mendapatkan pasif income.
Contoh instrumen investasi yang lain adalah dengan berinvestasi melalui fintech. Anda akan mendapatkan timbal balik dari investasi pada fintech dengan nilai lebih besar daripada nilai yang Anda berikan. Seperti salah satunya adalah jika Anda berinvestasi pada fintech Modal Rakyat. Sehingga instrumen ini pun bisa dijadikan sebagai sumber pasif income
Dengan melakukan investasi, maka Anda akan semakin dekat untuk mewujudkan kebebasan finansial. Karena investasi bisa memberi Anda pasif income dengan nilai yang cukup besar. Bahkan Anda bisa memenuhi kebutuhan dan keinginan Anda hanya dengan menjadi seorang investor. Meskipun dengan memperhatikan instrumen investasi yang Anda pilih.
Kelebihan P2P Lending sebagai Instrumen Investasi
Diantara banyaknya pilihan instrumen investasi, P2P lending bisa menjadi salah satu alternatif yang Anda pilih. Tentu bukan tanpa alasan P2P lending layak untuk dipertimbangkan dalam membantu Anda untuk mewujudkan kebebasan finansial. Sebagai instrumen investasi, ada beberapa kelebihan yang dimiliki oleh P2P lending.
P2P lending memiliki hasil yang cenderung lebih besar dibanding instrumen investasi lainnya. Sehingga pendapatan Anda melalui instrumen ini akan lebih besar dibanding dari instrumen lain. Anda pun bisa lebih cepat mencapai kondisi bebas secara finansial dengan instrumen ini. Sehingga masa-masa kebahagiaan bisa lebih cepat Anda dapatkan.
Selain itu, P2P lending juga membuat Anda memahami secara penuh tempat uang Anda berada. Berbeda dengan instrumen lain yang mungkin sulit untuk Anda pantau kemana penggunaan uang Anda. Tapi pada P2P lending, Anda mengetahui dengan jelas siapa dan untuk apa uang Anda dipakai. Hal ini membantu dalam mewujudkan kebebasan finansial.
Karena dengan begitu, Anda memahami prospek hasil return dari investasi Anda secara lebih jelas. Sehingga Anda bisa membuat perencanaan investasi dengan lebih jelas dan terukur. Anda bisa mengetahui pada bidang dan jenis bisnis apa yang bisa Anda percaya untuk berinvestasi. Selain itu, Anda juga bisa dengan mudah mengetahui besaran return investasi Anda.
Berinvestasi adalah langkah wajib untuk mendapatkan kesuksesan secara finansial. Bahkan dengan menjadikannya sebagai sumber utama dalam pasif income, Anda bisa dengan mudah merencanakan keuangan Anda dalam beberapa waktu ke depan. Sehingga akan lebih mudah pula bagi Anda untuk bisa mewujudkan kebebasan finansial.
Keyword: Kebebasan finansial
Deskripsi: Wujudkan keinginan Anda untuk mencapai kondisi kebebasan finansial dengan mengikuti langkah-langkah cerdas yang telah kami sediakan berikut ini.
Leave a Reply