Supaya bisa cuan maksimal pasti nya teman IGO berharap bisa beli harga emas di harga yang rendah dan jual di harga yang tinggi dong? Tapi, apa sempat untuk pantengin harga jual dan beli emas setiap hari? Nah ada kabar gembira nih bagi teman IGO yang ingin jual atau beli emas di harga yang diinginkan, yakni dengan memanfaatkan fitur notifikasi harga. Melalui fitur ini, kamu bisa mengatur notifikasi harga jual dan beli emas yang nanti nya akan ditampilkan sekali sehari dalam bentuk push notifikasi. Jadi semakin mudah bukan berinvestasi emas di IndoGold?
Bagaimana cara mengaktifikan fitur notifikasi harga di aplikasi IndoGold:
- Membuka aplikasi IndoGold, lalu klik Akun Saya
- Pada halaman Akun Saya, pilih Notifikasi Harga
- Menggeser ke kanan tombol Notifikasi Emas sehingga tertera pernyataan ‘On’
- Memasukkan nominal harga beli dan jual yang diinginkan
- Mencentang pernyataan yang tertera lalu klik Simpan
- Pengaturan notifikasi harga selesai
Jika kamu punya pertanyaan atau butuh informasi lain nya, kamu bisa menuju ke Hubungi Kami untuk meninggalkan pesan atau hubungi support@indogold.id.