Ketika merencanakan keuangan baik jangka pendek, menengah maupun jangka panjang, Anda akan dihadapkan pada sejumlah pilihan. Salah satunya adalah menentukan antara menabung atau investasi. Keduanya sama-sama cara yang dilakukan orang untuk mengumpulkan uang. Lalu, adakah perbedaan antara keduanya?
Meski sama-sama menjadi konsep penting dalam membangun fondasi keuangan yang kuat, investasi dan tabungan bukanlah dua hal yang sama. Memahami perbedaan keduanya akan memudahkan Anda memilih kapan waktu yang tepat untuk menabung dan kapan waktu yang tepat untuk berinvestasi. Simak penjelasan lengkapnya berikut ini!
Seberapa Mirip Antara Menabung dengan Berinvestasi?
Menabung dan berinvestasi memiliki sejumlah perbedaan fitur. Tapi secara umum memiliki satu tujuan: membantu Anda mengumpulkan uang. Beberapa persamaan antara menabung dan berinvestasi antara lain adalah:
- Sama-sama melibatkan penyisihan uang dalam jumlah tertentu untuk kebutuhan di masa depan
- Sama-sama menggunakan rekening khusus dengan lembaga keuangan untuk mengumpulkan uang. Jika Anda memilih untuk menabung, maka artinya Anda membuka rekening di bank-bank baik bank negara maupun swasta di Indonesia. Jika Anda memilih berinvestasi, maka Anda harus membuka rekening broker independen atau dengan menggunakan jasa manajer investasi.
Seberapa Besar Perbedaan Antara Menabung dengan Investasi?
Perbedaan terbesar antara menabung dengan berinvestasi adalah tingkat risiko yang diambil. Menabung biasanya akan memberi Anda pengembalian yang lebih rendah dengan risiko nyaris 0. Sebaliknya, berinvestasi akan memberi Anda kesempatan untuk mendapatkan return yang lebih tinggi. Tapi Anda harus berani mengambil risiko berupa kerugian untuk melakukannya.
Untuk memahami perbedaan antara keduanya, simak poin-poin berikut ini!
- Dari segi keuntungan. Menabung di bank memberikan Anda keuntungan berupa bunga atau bagi hasil (khusus untuk bank syariah). Nilainya cenderung tetap, kecuali ada perubahan tingkat suku bunga dari bank Indonesia. Meski begitu, nilainya cenderung lebih kecil jika dibandingkan dengan investasi
- Risiko. Menabung risikonya cenderung lebih rendah. Apalagi saat ini bank sudah dijamin oleh LPS (Lembaga Penjamin Simpanan). Dengan begitu, uang nasabah yang nilainya di bawah Rp2 miliar akan tetap aman
- Jangka waktu. Tabungan bisa digunakan untuk menyimpan dana dalam jangka waktu singkat maupun panjang. Di sisi lain, kebanyakan produk investasi membutuhkan waktu yang lebih lama untuk memberikan keuntungan pada investornya (bisa sekitar 5 tahun atau lebih)
- Tingkat kesulitan. Menabung sangat mudah dilakukan, siapapun bisa membuka tabungan sendiri. Di sisi lain, berinvestasi cenderung lebih sulit karena Anda harus mempelajari instrumen yang akan dibeli, prospek serta pergerakan harganya. Namun tidak perlu khawatir karena saat ini ada emas yang merupakan salah satu opsi investasi yang mudah dan terjangkau
- Biaya. Menabung nyaris tidak membutuhkan biaya (kecuali setoran awal yang nantinya akan tetap masuk ke rekening Anda). Di sisi lain, investasi bisa jadi mahal, tergantung instrumen yang Anda pilih
- Likuiditas. Hampir semua jenis tabungan (kecuali deposito yang punya masa simpan tertentu) sangat mudah dicairkan. Sementara itu beberapa produk investasi seperti properti atau tanah kadang susah terjual alias tidak likuid.
Itulah beberapa perbedaan antara tabungan dengan investasi yang perlu Anda ketahui. Mau berinvestasi sekaligus menabung? IndoGold adalah opsi yang paling tepat untuk Anda. Selain bisa menyimpan uang dalam bentuk saldo emas, Anda juga bisa sekalian berinvestasi dengan menjualnya di masa depan. Hanya di IndoGold Anda bisa berinvestasi sekaligus menabung mulai dari Rp10 ribuan saja!
Cara Mudah dan Aman Investasi dalam Genggaman dengan IndoGold!
Download aplikasi IndoGold disini untuk kemudahan berinvestasi emas dan kripto!
Investasi emas mulai dari Rp 10 ribu, kamu dapat melakukan tarik fisik emas ANTAM atau UBS mulai dari 0,5 gram hingga 1000 gram. Beragam fitur yang memudahkan kamu berinvestasi emas yaitu fitur autodebet, notifikasi harga dan lainnya!
Sementara lewat fitur terbaru IndoGold Coin, kamu bisa berinvestasi aset kripto dengan pilihan lebih dari 50 koin kripto, transaksi real time 24/7 serta spread terendah. Mulai investasimu dengan IndoGold!
Di IndoGold, kamu juga bisa belajar dan diskusi dengan investor lain dengan gabung di grup komunitas IndoGold Investclub secara gratis.