Harga Emas didorong ke level tertinggi pada akhir pekan dengan membangun harga tertinggi baru 4 bulan di atas USD 1280.00 per troy ounce. Logam emas muncul dalam penguatan mingguan terbesar dalam 17 bulan ditengah meningkatnya aksi risk aversion di pasar.
Eropa
Pasar saham dan volatilitas harga minyak terus menjadi pantauan pelaku pasar ketika sebuah langkah yang sama sekali tak terduga yang dilakukan bank sentral Swiss dengan menguatkan mata uang Swiss terhadap Euro yang jauh dari harga target penjagaan di kisaran 1,20. Belum pernah terjadi sama sekali dalam sejarah, volatilitas tinggi terjadi di dalam pasar FX.
Kapitulasi SNB sangat sugestif terhadap kemungkinan ECB yang akan melakukan stimulus dalam waktu dekat ini. Jika ECB mempersiapkan untuk mencetak Euro dan membeli surat utang, pada dasarnya tidak ada cara bagi SNB untuk dapat menahan harga pada kisaran 1,20.
Perang mata uang global benar-benar terlihat mulai memanas. Namun, secara sederhana mata uang secara luas sedang dilemahkan yang cenderung akan membawa warna emas akan bersinar kembali.
Faktanya Emas Adalah…
Secara fakta, emas adalah salah satu kelas investasi yang berkinerja terbaik sejauh ini pada tahun 2015 dengan mengungguli pergerakan indeks saham utama dan sebagian besar indeks internasional. Banyak yang bertanya-tanya apakah emas akhirnya mulai bereaksi terhadap gejolak geopolitik global seperti mayoritas pergerakan komoditas lainnya.
Rally emas mungkin akan benar-benar menjadi pertanda gelap di zona Eropa ketika Yunani membuat beberapa gerakan politik baru yang bisa menghancurkan perekonomian Uni Eropa. Resesi ekonomi di Eropa dan kekhawatiran tentang perlambatan pertumbuhan di China telah menekan aktifitas investasi berisiko seperti saham. Investor telah mulai membeli logam emas di tengah kekhawatiran ekonomi global.
Teknikal
Pada pergerakan hari Jumat, perdagangan emas dibuka pada kisaran USD 1262.57 per troy ounce. Harga emas langsung menguat tajam dengan bergerak ke atas menuju harga tertinggi hariannya pada kisaran USD 1281.86 per troy ounce. Harga emas akhirnya ditutup pada kisaran USD 1275.40 per troy ounce. Pergerakan emas mendapatkan keuntungan terhadap dollar sebanyak USD 12.83.
Secara umum, pergerakan emas pada grafik 4 jam-an terlihat masih dalam kondisi bullish. Harga emas terlihat kembali berada di atas indikator simple moving average 200 dan 50 yang merupakan area support bagi pergerakan emas. Indikator relative strength index (RSI 14) berada di level 77 dengan memberikan indikasi harga berpotensi berada dalam kondisi jenuh beli. Sebaliknya, indikator momentum 14 memberikan indikasi bahwa harga masih akan bergerak bullish minor.
Bias intraday, pergerakan harga emas pada grafik 4 jam-an terlihat melakukan aksi rally dan saat ini harga terlihat akan menguji area resistan USD 1293.77 per troy ounce. Tembusnya area tersebut akan membuka aksi rally lanjutan menuju support USD 1328.29 per troy ounce. Sebaliknya, jika support USD 1266.63 per troy ounce ditembus maka ada potensi harga akan bergerak ke bawah menuju support berikutnya pada kisaran USD 1244.88 per troy ounce.
Team Consultant & Market Research
Disclaimer
Risk and Disclaimer
Setiap keputusan investasi haruslah merupakan keputusan individu, sehingga tanggung jawabnya ada pada masing-masing individu yang membuat keputusan investasi tersebut. AntamGold.com tidak bertanggung jawab atas segala keputusan investasi yang dilakukan oleh siapapun, baik itu mendatangkan keuntungan ataupun kerugian, dengan kondisi dan situasi apapun juga, yang diakibatkan secara langsung maupun tidak langsung.
Leave a Reply